Minggu, 04 Mei 2008

The Beauty of Black and white

Mereka adalah warna netral yang mana seringkali diidentikkan dengan Yin dan Yang, terang gelap, nol satu. Tapi jikalau diidentikan dengan baik dan jahat saya kurang setuju, karena hitam dan putih adalah netral dimana memiliki keunikan, keajaiban dan keindahan yang sama tapi berbeda.

Keunikannya akan timbul pada saat warna hitam dan putih diberikan sebuah warna. Kita sering menggambar dimana dikatakan terdapat 3 warna dasar yaitu merah, kuning dan hijau. Bila ketiganya dicampurkan maka warna yang mendekati hitam akan muncul. Bagaimana dengan hitam? Bila dicampur dengan warna apapun bukankah masih hitam?Inilah keunikan dari warna hitam, dimana bila menginginkan sebuah warna diperlukan sebuah cahaya. Percaya tidak percaya, ada 3 warna primer cahaya yaitu merah, hijau, dan biru dan bila dicampurkan maka akan menimbulkan warna putih. Jadi sudah tahu khan kenapa monitor televisi atau komputer menggunakan warna merah, hijau, dan biru (RGB= red green blue).

Jadi sebenarnya, warna yang ditangkap oleh mata kita adalah warna yang dipantulkan oleh sebuah benda. Putih adalah campuran dari berbagai warna, bila ingin bukti gunakanlah sebuah prima kaca dan berikanlah sebuah cahaya putih (cahaya matahari umumnya) maka cahaya tersebut akan diuraikan dengan berbagai warna seperti pelangi. Hitam adalah kekosongan alias tiada warna.

Keajaiban dari hitam dan putih kucontohkan dengan gelap dan terang. Pada saat gelap tentulah anda sulit melihat suatu benda karena tidak ada cahaya yang dipantulkan. Pada saat terangpun sebenarnya anda bisa membuat benda itu tampak menghilang. Tak percaya? Memang sulit membuat suatu benda menghilang ketika terang, tapi benar ini bisa terjadi. Contoh misal seseorang berdiri dan disinari dengan cahaya putih terang dari segala arah. Disini bayangan akan hilang dan warna yang dipantulkan adalah warna putih bukan warna pakaian atau orang tersebut. Sehingga seolah-olah orang itu menghilang. Hihihihihih

Keindahan yang ditimbulkanpun berbeda. Pada saat terang anda dapat melihat keindahan dari alam atau dari gambar yang dilukiskan. Pada saat gelap yang menjadi keindahan adalah ketika ada sebuah cahaya yang muncul. Cahaya ini menjadi indah karena merupakan warna aslinya, bukan warna yang dipantulkan atau terkontaminasi oleh warna lain yang terdapat pada sinar putih. Makanya seringkali ada laboratorium yang penelitiannya pada ruangan gelap bukan.

Enjoy, peace and love.

Related Posts by Categories



7 comments:

Anonim mengatakan...

Hmmm.. Bagaimanapun Sains tetap diperlukan untuk menjelaskan "fenomena alam" :-)

Anonim mengatakan...

Saya sangat setuju dengan pendapat bahwa Yin Yang tidak bisa dilambangkan jahat dan baik.
Di dunia ini kejahatan dan kebaikan merupakan suatu hal yang relatif bukan kebenaran umum. Kata orang membantu orang miskin itu baik, orang mana dulu?
Kalau kata orang kaya yang berpikir duitnya berkurang membuat ia tak bahagia maka itu sebuah kejahatan.

Lagipula kebiasaan manusia selalu menyalahkan / mengkambing hitamkan makhluk/benda lain sudah dari sejak manusia pertama. Jadi sudah lumrah menyalahkan warna hitam, menyalahkan setan dan sebagainya.

Padahal maksud falsafah dari Yin Yang sendiri adalah sebuah keseimbangan dalam dunia / alam semesta yang sudah benar adanya menurut kaidah Sang Pencipta.

Apapun yang terjadi di dalam karya-Nya merupakan suatu kebenaran . Dalamnya bisa terdapat hal-hal yang menurut beberapa pihak Yin tapi pihak lain menganggapnya Yang.

Kesimpulan singkatnya, benar kata Kak Zener mengenai keindahannya Yin Yang. Bukan melulu mendefinisikan salah satunya jahat dan lainnya baik. Tapi intinya keseimbangan harmoni.

nowGoogle.com adalah Multiple Search Engine Popular mengatakan...

nice to read this

Obat Herbal Penyempitan Pembuluh Darah Ekstrak Alami mengatakan...

artikelnya menarik banget gan. .
thank's ya, semoga bermanfaat

Obat Herbal Radang Usus Besar Yang Efektif mengatakan...

Artikel yang mantap & menarik gan. .
thank's ya, salam sehat

Obat Herbal Untuk Paru-Paru Basah Yang Alami mengatakan...

Informasi dan cerita yang disajikan menarik & bermanfaat banget gan. .
thank's

Obat Herbal Kanker Nasofaring Ekstrak Alami mengatakan...

Thank's gan atas informasi & beragam ceritanya,. menarik & bermanfaat
salam sehat

Artikel Favorit dalam 1 minggu