Minggu, 08 Juni 2008

Siapakah Sahabatmu ???

Memiliki seorang sahabat adalah suatu kebahagiaan. Jadi ingat pepatah, "seorang musuh kebanyakan, seribu sahabat kedikitan." Tapi siapakah yang menjadi sahabatmu?

Dalam kehidupan keseharian, manusia hampir selalu berkomunikasi satu dengan lainnya. Dengan berbagai cara dilakukan, ada yang lansung bertatap muka, telepon, chatting, email, dll. Tapi sadarkah ternyata mayoritas yang menjadi sahabat manusia adalah benda atau mesin.

Pertama bersahabat dengan manusia lainnya tanpa bertatap muka. Komponen yang digunakan adalah mesin telepon, mobile phone, atau komputer. Disini menunjukan bahwa manusia bersahabat dengan mesin bukan manusia karena ia hanya mengenal diri sahabatnya dari suaranya, atau tulisan yang ditulisnya, dimana itu semua sangat memungkinkan hanyalah semu.

Kedua pelarian akan dunia nyata. Biasanya dalam proses ini manusia akan melakukan hobinya apakah bermain komputer, nonton, mendengarkan musik, membaca, menggambar, dll. Bila hobinya yang berinteraksi dengan orang lain itu adalah hal yang bagus, jika tidak maka manusia akan berinteraksi dengan benda seperti televisi, radio, playstation, dll.

Ketiga seorang yang mencari kehangatan tapi tiada diperolehnya. Hihihi, ini ngarang sih. Tapi dipikir-pikir manusia akan mencari pengganti kehangatan dengan hewan peliharaan seperti anjing, kucing, kelinci, dll. Disini ditunjukan sekali lagi sahabat manusia adalah hewan.

Keempat, apa yang dicari manusia. Mayoritas manusia mencari kebahagiaan yang umumnya bernama uang dan berusaha agar ia selalu melekat pada dirinya. dengan kata lain sahabatnya adalah uang atau harta. Benar tidak?

Akhir kata, sekali lagi siapakah sahabatmu?

Bila jawabanmu adalah manusia, maka mulailah menghargai dan menghormati sahabatmu. Tak lupa jadikanlah dirimu sebagai sahabat seseorang, baik ketika suka maupun duka. Karena tiada sahabat yang lebih berarti dari manusia, dimana mereka bisa berkomunikasi, peduli, memberikan kehangatan, dll.

Enjoy, peace and love from sahabat.

Referensi photo: http://farm3.static.flickr.com/2315/2404126741_f302ef4efd.jpg

Related Posts by Categories



2 comments:

Blogger Templates Colorizetemplates.com mengatakan...

sahabatku adalah para blogger di seluruh Indonesia.
Hidup Blogger!!
:D

move hosting test mengatakan...

I love blogger so much, thanks bro.


Ezmoz.com

Artikel Favorit dalam 1 minggu